Resep Ayam Bumbu Bali Spesial

Resep Ayam Bumbu Bali Spesial - Berikut ini saya memberikan Resep Ayam Bumbu Bali Spesial,masakan ini sangat di kenal akan kelezatannya, Langsung aja di coba yukk,


Bahan Bahan :

    Sedikit Minyak goreng untuk menumis
    1 kilo gram daging ayam
    1/2 sdm terasi goreng
    2 lembar daun salam
    1 lembar daun jeruk
    1/2 batang Serai, ambil bagian putihnya, memarkan
    2 cm lengkuas, memarkan
    1 cm jahe, kupas, memarkan
    1 L air
    1 sdm air asam jawa
    2 sdm kecap manis
    1 sdt gula merah, sisir
    1 sdt garam
    10 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    3 buah cabai merah besar
    4 butir kemiri, goreng


Cara Pembuatan :
1. Cuci daging ayam hingga bersih

2. Langkah pertama kalian tumis bumbu halus hingga harum. lalu tambahkan terasi, daun salam, daun jeruk, Serai, jahe dan lengkuas. aduk hingga harum dan matang.
3. masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.
4. tuangkan air, air asam jawa, kecap manis, dan gula merah. aduk rata, tutup. masak hingga air menyusut dan daging empuk.
5. bumbui garam, aduk rata. angkat. sajikan.
6. Taburi dengan Bawang Goreng Agar Lebih Sedap
blogmanja.com/2012/11/resep-ayam-bumbu-bali-spesial.html

0 komentar:

Post a Comment

 
Great HTML Templates from easytemplates.com.